Installer Ubuntu Legacy Server 20.04 LTS (Focal Fossa)

Posted by

Saya ada kebutuhan untuk instalasi Nextcloud pada Ubuntu 20.04. Nextcloud ini rencananya akan diintegrasikan dengan Zimbra. Seperti integrasi dengan cloud sharing server Dropbox, Google Drive dan OneDrive yang pernah saya tulis panduannya pada blog ini.

Dikarenakan akses internet yang terbatas di kos-kosan, maka saya download iso Ubuntu 20.04 ketika saya WFO di markas Excellent πŸ™‚ . Iso Ubuntu 20.04 server yang saya download adalah versi live server.

Ketika saya di kos-kosan, saya buat VM pada server VMware yang saya gunakan sebagai home lab. VMware ESXi yang diinstall pada Motherboard ECS Z97-PK. Saya buka VM Console dan menu installer Ubuntu 20.04 pun muncul. Lalu saya lakukan proses instalasi seperti biasa.

Anehnya, proses instalasinya tidak selesai-selesai. Setelah pilihan menu “Install OpenSSH Server” yang paling akhir, proses instalasi berjalan namun kembali lagi ke menu awal. Begitu seterusnya hingga beberapa kali percobaan. Memang, ketika instalasi, pilihan konfigurasi network dibiarkan. Alias tidak disetup.

Akhirnya saya coba konfigurasi networknya ketika instalasi dan dihubungkan ke internet. Ternyata, setelahΒ  pilihan “Install OpenSSH Server”, masih ada menu lain lagi. Yaitu menu Featured Server Snaps. Disana ada package yang bisa dipilih seperti Powershell, microk8s, docker, etcd, juju dan package populer lainnya. Karena keterbatasan akses internet, saya tidak memilih package yang tersedia dan memilih lanjutkan. Setelah dari menu tersebut, barulah proses instalasi Ubuntu Server 20.04 live berjalan. Saya coba pilih “View full log”. Dari sana barulah terlihat proses yang sedang berjalan. Diantaranya ada proses update ke internet dan proses instalasi langsung dari internet. Karena prosesnya lama, saya cancel instalasinya.

Ternyata Ubuntu menyediakan iso Legacy server install image. Dimana saya bisa melakukan instalasi seperti pada versi Ubuntu sebelum-sebelumnya. Dalam keadaan offline tanpa koneksi internet. Installernya dapat didownload melalui link berikut : ubuntu-legacy-server-focal. Sebelum download, akan muncul pop up “Ubuntu Server installer survey”. Yang menanyakan kenapa lebih memilih legacy install dibandingkan dengan installer versi baru (live).

Akhirnya saya bisa install Ubuntu Server 20.04 dalam keadaan offline. Dari ukuran, iso Legacy server install image ini lebih kecil dibandingkan versi yang live.

Jika anda ingin melakukan instalasi Ubuntu Server 20.04 dan memiliki koneksi internet yang terbatas, iso Legacy server install image adalah pilihan yang tepat πŸ™‚

3 comments

  1. Siang MAs Imanudin.
    apakah Ubuntu Server 20.04 itu bisa di pakai sebagai OS untuk Mail server Zimbra Comunity ya??
    krn tutorial di inet kebanyakan make ubuntu 18.04 yg akan berhenti support nya sampe 2023.

    Makasih Info nya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.