Integrasi Postfix dengan Active Directory/Samba4 pada Zarafa Mail Server

Posted by

Pada tulisan sebelumnya sudah dijelaskan mengenai integrasi Zarafa DB Plugin dengan Postfix dan Integrasi Zarafa dengan Active Directory Samba4. Lalu apa bedanya dengan judul yang ditulis disini?

Integrasi Zarafa DB Plugin dengan Postfix memungkinkan user yang telah dibuat pada Zarafa yang menggunakan plugin DB dapat mengirimkan email. Namun, user yang dibuat pada Zarafa dengan plugin DB, harus didaftarkan juga pada virtual user Postfix. Dengan kata lain, apabila ada 100 user, maka harus didaftarkan satu persatu pada virtual user postfix. Tentu hal ini sangat merepotkan.

Integrasi Zarafa dengan Active Directory Samba4 memungkinkan Zarafa menggunakan user+password yang ada pada Active Directory sebagai media autentikasi. Dengan kata lain, apabila membuat user pada Active Directory/Samba4, maka user tersebut dapat digunakan untuk autentikasi pada Zarafa.

Lalu apa maksud dari judul diatas?

Maksud dari judul diatas adalah memungkinkan postfix untuk melakukan looping terhadap user yang ada pada Active Directory/Samba4. Dengan begitu, kita tidak perlu mendefinisikan user-user yang ada pada virtual user Postfix.

Lalu bagaimana caranya?

Berikut adalah caranya 😀

zarafa-outlook


Gambar dari http://www.aetechgroup.com/email/

Jalankan perintah berikut untuk menambah/edit konfigurasi pada Postfix
[code lang=’bash’]
postconf -e “inet_interfaces = all”
postconf -e “virtual_mailbox_domains = imanudin.com”
postconf -e “virtual_mailbox_maps = ldap:/etc/postfix/ldap-users.cf”
postconf -e “virtual_alias_maps = ldap:/etc/postfix/ldap-aliases.cf, ldap:/etc/postfix/ldap-groups.cf”
postconf -e “virtual_transport = lmtp:127.0.0.1:2003”
[/code]
Buat file ldap-user.cf, ldap-aliases dan ldap-groups.cf yang telah didefinisikan diatas seperti berikut :
[code lang=’bash’]
vi /etc/postfix/ldap-users.cf
[/code]

server_host = localhost
search_base = dc=imanudin,dc=com
version = 3
bind = yes
bind_dn = administrator@imanudin.com
bind_pw = Rahasia123
scope = sub
query_filter = (&(objectClass=user)(mail=%s))
result_attribute = mail

[code lang=’bash’]
vi /etc/postfix/ldap-aliases.cf
[/code]

server_host = localhost
search_base = dc=imanudin,dc=com
version = 3
bind = yes
bind_dn = administrator@imanudin.com
bind_pw = Rahasia123
scope = sub
query_filter = (&(objectClass=user)(otherMailbox=%s))
result_attribute = mail

[code lang=’bash’]
vi /etc/postfix/ldap-groups.cf
[/code]

server_host = localhost
search_base = dc=imanudin,dc=com
version = 3
bind = yes
bind_dn = administrator@imanudin.com
bind_pw = Rahasia123
query_filter = (&(objectclass=group)(mail=%s))
leaf_result_attribute = mail
special_result_attribute = member

Keterangan :

server_host = localhost dikarenakan Samba4 AD satu mesin dengan Zarafa
bind_dn = administrator@imanudin.com adalah user yang bertindak sebagai Administrator
bind_pw = Rahasia123 adalah password untuk user administrator@imanudin.com

Setelah semua sudah OK, restart service Postfix  dan zarafa-dagent
[code lang=’bash’]
/etc/init.d/postfix restart
chkconfig zarafa-dagent on
/etc/init.d/zarafa-dagent restart
[/code]

Silakan coba buat user pada Active Directory/Samba4 dan testing kirim email pada user tersebut.

Silakan dicoba dan semoga bermanfaat 😀

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.