Mengecek Reputasi IP dan Domain Email Server

Posted by

Di era komunikasi digital saat ini, menjaga reputasi email server sangat penting untuk memastikan pesan sampai ke penerima dengan sukses. Reputasi IP dan domain email server memiliki dampak besar pada pengiriman email. Email yang datang dari server dengan reputasi buruk bisa saja berakhir di folder spam atau bahkan tidak sampai sama sekali. Untuk menghindari masalah ini, penting untuk secara rutin memeriksa status reputasi IP dan domain.

Untuk mengetahui reputasi domain, saya biasa menggunakan Google Postmaster. Cukup daftarkan domainnya di sini: https://postmaster.google.com/

Untuk mengetahui Skor/Reputasi dari IP public yang digunakan, bisa menggunakan website senderscore.org. Berikut adalah sample skor pengecekan salah satu IP public yang digunakan untuk kirim email

Akses URL https://senderscore.org/report/?lookup=1.2.3.4&authenticated=true

Note: Ketika memasukkan IP pada https://senderscore.org/, terkadang diminta untuk memasukkan alamat email dan yang lainnya. Untuk melewati tahapan tersebut, cukup copas link di atas dan ganti IP 1.2.3.4 menjadi IP public yang hendak dicek skornya.

Silakan dicoba dan semoga bermanfaat 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.